Bagian dari misi edukasi yang diembannya, Jakarta International Photo Festival (JIPFest) 2019 meluncurkan program Curators Lab. Program ini bertujuan menumbuhkan salah satu profesi yang vital dalam menyokong ekosistem dunia fotografi—kurator fotografi.
Kami mengundang publik untuk berpartisipasi dalam program ini. Curators Lab terbuka bagi siapa saja yang ingin menimba ilmu kuratorial serta mengembangkan praktik-praktik kuratorial menggunakan medium fotografi.
Dalam Curators Lab, tiap partisipan akan menerima pembekalan mengenai kuratorial dari Tim Kurator JIPFest 2019 dan para praktisi yang berpengalaman. Sepanjang program, para partisipan dapat mengasah kemampuan mengkurasi pameran foto, termasuk menulis catatan kuratorial.
Alumni dari Curators Lab akan menyandang titel Kurator Tamu dan menjadi bagian integral dari Tim Kurator JIPFest 2019. Selanjutnya, mereka akan terlibat dalam program Exhibitions (25 Juni-9 Juli) dan Projection Nights (4-6 Juli).
Informasi Umum
- Curators Lab bertujuan melatih kurator untuk program Exhibitions dan Projection Nights. Partisipan tidak membayar dan tidak dibayar.
- Tentang program Exhibitions: pameran foto di dalam dan luar Taman Ismail Marzuki yang memajang karya-karya yang sejalan dengan tema utama JIPFest—Identitas. Program ini berlangsung dari 25 Juni-9 Juli 2019.
- Tentang program Projection Nights: presentasi karya foto tematik hasil kurasi. Presentasi dilakukan memakai proyektor dan bergulir pada malam hari dari 4-6 Juli 2019 di Taman Ismail Marzuki.
Kriteria Partisipan
- Pemegang KTP atau paspor Indonesia.
- Berusia minimum 18 tahun.
- Pernah berkegiatan di dunia fotografi, misalnya sebagai fotografer, pengajar, kurator, atau penulis.
- Berkomitmen mengikuti seluruh rangkaian program dari 14 Februari-12 Juli 2019.
- Bersedia menanggung sendiri kebutuhan akomodasi dan/atau biaya perjalanan saat mengikuti program Curators Lab.
- Bersedia menanggung sendiri kebutuhan akomodasi dan/atau biaya perjalanan saat bertindak sebagai Kurator Tamu dalam JIPFest 2019.
Prosedur Pendaftaran
- Mengisi formulir pendaftaran dalam bahasa Indonesia. Klik di sini untuk mengunduh formulir
- Memilih salah satu atau kedua kategori proposal kuratorial di bawah ini:
a) Proposal kuratorial dengan tema Identitas
Mengusulkan satu atau lebih proyek fotografi baik dari dalam maupun luar negeri. Hasil kurasi akan direalisasikan dalam program Exhibitions. Pastikan Anda bisa mengakses pemilik karya yang diusulkan.
b) Proposal kuratorial dengan tema bebas
Mengusulkan satu atau lebih tema foto, di mana tiap tema berisi minimum 10 proyek fotografi, baik dari dalam maupun luar negeri. Hasil kurasi akan ditampilkan dalam program Projection Nights. Pastikan Anda bisa mengakses pemilik karya yang diusulkan. - Mengirimkan formulir pendaftaran, CV, dan foto diri ke workshop@jipfest-2020.com paling lambat 31 Januari 2019 pukul 24:00 WIB.
- Hasil seleksi akan diumumkan di www.JIPFest.com pada 4 Februari 2019.
Jadwal Kegiatan
- Batas waktu pendaftaran: 31 Januari 2019
- Pengumuman partisipan terpilih: 4 Februari 2019
- Pertemuan perdana dengan Tim Kurator: Kamis, 14 Februari 2019
- Sesi pelatihan oleh Tim Kurator: 15 Februari-20 Juni 2019. Pertemuan berlangsung satu hingga dua kali per bulan, baik secara fisik maupun online.
- Praktik sebagai Kurator Tamu: 25 Juni-12 Juli 2019.
Jika memiliki pertanyaan, hubungi workshop@jipfest-2020.com