Jakarta International Photo Festival (JIPFest) 2019 mengundang artis, fotografer, dan penerbit untuk mengirimkan buku foto mereka dan berpartisipasi dalam Photo Book Exhibition yang akan bergulir dari 3-7 Juli di Taman Ismail Marzuki, Jakarta. Klik di sini untuk info cara berpartisipasi dan mengunduh formulir pendaftaran.
Photo Book Exhibition digelar untuk memahami pentingnya buku foto, serta perannya sebagai medium demokratis, dalam praktik fotografi. Pameran ini juga bertujuan merespons tantangan dan peluang menerbitkan buku foto di era digital.
Panitia membuka kiriman buku foto dengan berbagai jenis, termasuk buku yang diterbitkan independen atau komersial, buku buatan tangan, serta buku yang diterbitkan sendiri. Tidak ada batasan tahun cetak, tema, ataupun genre foto.
Untuk berpartisipasi, kirimkan terlebih dulu softcopy buku foto dalam format PDF paling lambat 25 Maret 2019. Tim panel akan menyeleksi buku berdasarkan beberapa kriteria, termasuk narasi visualnya, signifikansi sejarahnya, serta kualitas desainnya. Lolos tahap pertama, partisipan akan diminta mengirimkan satu eksemplar buku foto untuk evaluasi materi produksi.
Info lebih lanjut, hubungi: exhibition@jipfest-2020.com.