Di edisi ketiganya, JIPFest meluncurkan program baru: Indonesia Photo Fair. Prakarsa ini dilatari keinginan menyediakan platform pemasaran khusus photo print dan buku foto, sekaligus meningkatkan prestise karya fotografi di Indonesia.  

Indonesia Photo Fair terbuka bagi fotografer, kolektif, organisasi, dan penerbit buku foto. Partisipan bisa mendaftarkan lebih dari satu karya, baik photo print (archival print) maupun buku foto.

Dalam Indonesia Photo Fair, JIPFest menyiapkan ruang pemasaran, mengorganisasi acara, juga mendatangkan calon pembeli dan kolektor. Demi menunjang program ini, karya terjual akan dipotong komisi sebesar 25%. Klik di sini untuk berpartisipasi.

JADWAL & VENUE

  • Venue: Soup N Film, Jl. Palatehan No.68, Melawai, Jakarta Selatan, Google Map
  • Pendaftaran karya: 22 Juli-9 Agustus
  • Pengiriman karya oleh partisipan ke Soup N Film: 3-6 September
  • Indonesia Photo Fair: 9-25 September
  • Pengambilan karya tidak terjual oleh partisipan di Soup N Film: 26-27 September

CATATAN UNTUK PHOTO PRINT

  1. Tiap photo print (archival print) berstatus limited edition wajib dilengkapi sertifikat autentisitas yang dikeluarkan oleh pemilik karya.
  2. Pemilik karya bisa memilih untuk menjual tanpa frame. Untuk opsi ini, pemilik karya mesti menyiapkan satu photo print dengan frame sebagai display, sementara print photo yang dijual ditempatkan dalam tabung penyimpanan (artwork tube) yang disediakan sendiri oleh pemilik karya.
  3. Foto dengan frame yang terjual akan dikemas dalam kardus, dengan ukuran tertera di bawah. Kardus kemasan ini disediakan oleh JIPFest. Untuk frame yang melebihi ukuran maksimal, penjual diwajibkan menyediakan kemasan sendiri.  
  • 18 x 24 x 10 cm (frame maksimum berukuran A5) 
  • 24 x 33 x 10 cm (frame maksimum berukuran A4)
  • 33 x 45 x 10 cm (frame maksimum berukuran A3)
  • 45 x 63 x 10 cm (frame maksimum berukuran A2)
  • 63 x 87 x 10 cm (frame maksimum berukuran A1)
  • 88 x 120 x 10 cm (frame maksimum berukuran A0)

KOMISI & PAJAK

  1. Indonesia Photo Fair menggunakan sistem satu kasir.
  2. Uang pembelian karya akan masuk kas Yayasan Panna, organisasi yang menaungi JIPFest, lalu ditransfer ke pemilik karya paling lambat 25 Oktober 2022. 
  3. Nilai penjualan print photo dan buku foto akan dipotong komisi 25% dari harga jual. 
  4. Yayasan Panna akan mentransfer uang setelah dipotong komisi kepada pemilik karya dengan disertai bukti potong PPh.

REKOMENDASI PERCETAKAN PHOTO PRINT

Beberapa percetakan di Jakarta yang melayani produksi archival photo print:

  1. Ekta Imaging. Jl. Agung Indah III (Agung Perkasa VII) Blok K1 No. 57, Sunter Agung, Jakarta Utara, 021-6511-439; ektalab.com
  2. Fenestra Imaging. Daan Mogot Baru, Jl. Jimbaran Utara 1 KG 27, Kalideres, Jakarta Barat; order@fenestraimaging.com; fenestraimaging.com
  3. DGRA Printing. Jl. A. M. Sangaji No 11 BCD, Petojo Utara, Gambir, Jakarta Barat; 021-630-5858; dgraprinting.com

Diskon cetak: Ekta Imaging, printing partner JIPFest, memberikan diskon 30% biaya cetak khusus peserta Indonesia Photo Fair. Pendaftaran dilakukan melalui JIPFest dengan menghubungi program@jipfest.com atau 0812-9462-9212 (Tina).

Indonesia Photo Fair didukung oleh Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta, serta Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia. Klik di sini untuk berpartisipasi.